Kali ini saya akan membeberkan cara instalasi OpenCart pada localhost. OpenCart adalah sebuah CMS yang ditunjukan sebagai Online Store. Saya pernah mencoba CMS lainnya seperti Presta Shop, tampilannya tidak kalah jauh dengan Presta Shop, akan tetapi untuk me-load sebuah halaman OpenCart terhitung lebih cepat dibanding Presta Shop.
OpenCart juga memiliki berbagai macam ektension atau Add On yang dapat ditambahkan untuk mempercantik atau meningkatkan fungsi Online Shop kita. Paling utama OpenCart berlisensi Opensource dan terdapat ekstensi bahasa Indonesia, jadi kita bebas untuk memakainya dan memodifikasi CMS ini, akan tetapi sertakan "Powered By OpenCart" pada situs kalian.
Berikut cara instalasi OpenCart pada Localhost, uji coba kali ini saya menggunakan XAMPP versi Windows.